Cara Memanen Ikan lele yang Praktis dan Efisien
Budidaya ikan lele telah memasyarakat seiring dengan permintaan akan ikan lele untuk konsumsi yang semakin hari semakin meningkat. Menjamurnya warung-warung tenda yang menjual pecel lele serta banyaknya makanan yang berasal dari daging ikan lele menjadikan bisnis budidaya atau pemeliharaan ikan lele menjadi bisnis yang menjanjikan.
Setelah melalui berbagai tahapan pemeliharaan seperti persiapan kolam, penebaran benih, manajemen pemberian pakan dan pencegahan serta pengobatan penyakit, saat usia tertentu yang biasanya setelah pemeliharaan mencapai 3-4 bulan maka ikan lele siap dipanen.
Ada beberapa metode pemanenan ikan lele antara lain:
Dengan dipancing. Metode ini sering digunakan untuk pemeliharaan ikan lele yang digabungkan dengan kolam pemancingan sebagai tempat wisata memancing. Pemanenan dilakukan sendiri oleh wisatawan yang datang memancing, hasil pancingan tinggal ditimbang dan dibayar oleh si pemancing kepada pemilik kolam. Selesai proses.
Dengan di Jala. Pemanenan cara ini dilakukan pada pemeliharaan lele dikolam-kolam luas yang tidak mungkin dikeringkan. Cra ini juga dilakukan untuk memanen lele sebagian dan membiarkan sebagaian lele menjadi besar untuk dipanen periode berikutnya.
Dengan Menguras atau mengeringkan Kolam. Ini adalah cara yang paling ideal jika ingin memanen lele secara keseluruhan karena semua ikan lele akan dengan mudah ditangkap dan bisa tuntas diambil semua hasil panenan ikan lelenya.
Demikian beberapa metode untuk pemanenan ikan lele tergantung dari macam kolam pemeliharaan lele yang digunakan.
sumber : agrobisnisinfo.com
0 comments:
Post a Comment